Mikrometer Sekrup

0
Mikrometer sekrup digunakan untuk mengukur tebal benda <= 25 mm. Mencari ketelitian micrometer sekrup: Pada mulanya micrometer sekrup dikoreksi dengan memutar nonius putar, agar titik nol angka skala utama berimpit dengan titik nol skala nonius putar. Jika nonius putar terbagi menjadi 50 skala, kemudian nonius diputar satu kali (yaitu dari skala 0 kembali ke skala 0 lagi), maka nonius akan maju atau mundur pada skala utama sejauh 0,5 mm. Jadi: 50 skala nonius putar = 0,5 mm 1 skala nonius putar = (0,5 mm)/(50) = 0,01 mm 0,01 mm ini merupakan ketelitian mikrometer sekrup. Cara menggunakan mikrometer sekrup 1. Tentutkan titik nol kedua skala apakah berimpit atau tidak. 2. Letakkan benda yang akan diukur di antara kedua penjepit, kemudian nonius diputar agar ujung-ujung penjepit dapat menyentuh benda. Supaya keadaan benda tidak berubah, putar sekrup sampai terdengar bunyi mendetik. 3. sekarang tinggal membaca ukuran benda. ukuran benda = skala utama + (penunjuk skala nonius putar x ketelitian alat). misalkan kedudukan nonius seperti pada gambar di atas. panjang benda OA adlah: OA = OB + (penunjuk skala nonius x ketelitian alat) OA = 5 mm + (30 x 0,01 mm) OA = 5 mm + 0,30 mm OA = 5,30 mm OA = 0,530 cm

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)